ADA begitu banyak kenangan saat kaki melangkah masuk ke Hotel Istana Ratu yang beralamat di Jalan Jaksa No. 7 & 9 Kebon Sirih Jakarta Pusat. Hotel sederhana ini menjadi satu bagian tak terpisahkan dari sejarah hidup saya dan teman-teman penerima beasiswa dari salah satu lembaga swasta di Indonesia.
Pada 2009 lalu, kami (sekitar 33 orang) dari berbagai pelosok Indonesia diinapkan di hotel ini beberapa untuk mengikuti acara pembukaan penerimaan beasiswa baik untuk jenjang strata 2 (S2) maupun doktoral.
Para penerima beasiswa ditargetkan bisa melanjutkan pendidikan ke luar negeri. Dan, Alhamdulillah setelah melalui proses pendidikan pre-academic training di Universitas Indonesia dan seleksi perguruan tinggi yang ada di luar negeri, mayoritas dari kami bisa berangkat melanjutkan sekolah ke Eropa, Amerika, dan Australia.
Bahkan, setelah kami selesai sekolah dari kampus masing-masing di luar negeri, saat kembali ke Indonesia kami pun diinapkan lagi di hotel ini. Sehingga, hotel ini turut memberi warna dalam hidup pra dan pasca-perkuliahan kami.
Tak heran, jika saya dan teman-teman ke Jakarta selalu menyempatkan diri bernostalgia ke Hotel Istana Ratu. Tidak hanya penerima beasiswa yang punya kenangan akan hotel ini, tetapi juga keluarga mereka. Termasuk saya dan suami.
Hotel ini seperti saksi perpisahan antara yang akan berangkat sekolah dengan keluarga yang mereka tinggalkan. Begitu juga sepulangnya kami dari luar negeri. Hotel ini kembali menjadi saksi perjumpaan keduanya.
Kini, hotel ini sudah direnovasi dan berganti warna lebih cerah perpaduan pink, hijau, dan krim. Hotel ini memang bukan hotel mewah. Bagi traveller yang mencari hotel di Jakarta dengan budget murah dan berlokasi strategis, Istana Ratu bisa menjadi alternatif.
Lokasinya memang mudah dijangkau sehingga gampang jika hendak pergi kemana-mana karena dilalui transportasi umum. Dari Universitas Indonesia Salemba pun tidak begitu jauh.
Di sekitar hotel tersedia banyak tempat makan terutama menu-menu nusantara. Juga tidak perlu khawatir jika hendak membeli cemilan ataupun kebutuhan harian lainnya karena hotel ini dikelilingi banyak supermarket baik yang berjaringan maupun mandiri.
Ngomongi hotel-hotel di Jakarta, tentu saja pilihannya tidak terhitung. Ingin fasilitas yang super mewah sampai yang sangat sederhana tersedia. Semuanya tergantung kemampuan kantong masing-masing.
Agar pilihan hotel tidak keliru, saya ingin membagikan tips memilih hotel:
- Pilihlah hotel yang letaknya strategis dan berdekatan dengan tempat aktivitas utama kita selama di Jakarta. Misalnya, jika selama di Jakarta, keperluan kita adalah untuk jalan-jalan maka pilihlah hotel yang dekat dengan tempat-tempat wisata.
- Pilihlah hotel yang dilalui transportasi umum. Lokasi hotel yang mudah dijangkau transportasi umum tentu saja sangat membantu mempercepat waktu tempuh saat berpergian dan menghemat biaya.
- Pilihlah hotel yang dekat dengan tempat makan dan belanja (supermarket) sehingga jika perut lapar ataupun ingin membeli kebutuhan harian lebih gampang.
- Pesan hotel melalui aplikasi yang sudah banyak tersedia, seperti Traveloka. Pesan via online ini banyak sekali untungnya, diantaranya:
- Bisa memilih hotel sesuai dengan budget dan lokasi dengan mudah karena segala informasi yang dibutuhkan tertera di sana.
- Harganya jauh lebih murah karena banyak diskon dan promo yang diberikan. Bayarnya juga fleksibel, bisa via e-money, bayar saat check-in, dan bisa pula bayar di kemudian hari (pay later) alias ngutang dulu.
- Bisa langsung membaca review jujur dari para tamu hotel. Apakah hotelnya bagus atau tidak. Jadi, deskripsi hotel dan fotonya tidak hanya berasal dari managemen hotel, tetapi juga dari pengalaman para tamu.
Nah, my blog readers, Nginap Mana Lagi di Jakarta Bisa Jadi Cerita untuk anak cucu kita nanti dan referensi bagi orang lain loh. HAPPY STAYCATION ! (sri murni)